Situs Bersejarah Goa Seplawan
PURWOREJO, Siapa yang kurang piknik nih? Siapa yang belum pernah ke goa? Baik kali ini saya akan mengenalkan salah satu obyek wisata di Purworejo yaitu Goa Seplawan. Goa Seplawan merupakan obyek wisata yang berada diperbatasan Purworejo-Yogyakarta. Selain terkenal dengan keindahannya, goa ini memiliki nilai sejarah antara lain sepasang patung berwarna emas, batu-batuan besar serta keadaan dalam goa yang masih original. Oh iya, Goa Seplawan dulu digunakan Pangeran Diponegoro sebagai tempat persembunyiaan pada masa penjajahan Belanda. Diluar goa, Anda bisa melihat keindahan dari ketinggian Goa Seplawan dan bersantai sambil menikmati sejuknya udara, sangat cocok untuk pengambilan foto atau selfie. Didalam Goa, sudah terdapat lampu sebagai penerangan jadi yang takut gelap nggak perlu khawatir. Kalau sudah di Goa, nanggung kalau tidak berjalan menyusuri Goa sampai ujung, tidak sampai 1 KM hehe. Untuk mendapati Goa ini, jalannya cukup menguji nyali karena meliuk liuk. Tetapi jangan khawatir, semua itu akan dibayar lunas ketika Anda sampai di tempat. Di kawasan Goa Seplawan juga terdapat warung-warung makanan.
Lokasi : Purworejo, Jawa Tengah, Indonesia
Komentar
Posting Komentar